Pages

Saturday, January 26, 2019

Efektivitas Jaket Anti Hujan untuk Guru dan Dosen


Seorang pendidik yaitu guru dan dosen tetap melakukan kegiatan mengajar, meneliti dan mengabdi dalam berbagai situasi, khususnya kegiatan mengajar. Di Indonesia kita mengenal ada dua musim, yaitu musin kemarau dan musim hujan. Ketika musim hujan tiba, sering ada kendala untuk pergi ke sekolah atau kampus guna melakukan tugas mengajar. Kendala ini sering terjadi ketika hujan turun pada saat hendak pergi mengajar maupun pada saat hendak pulang dari tempat mengajar. Bagi guru dan dosen yang memiliki mobil pasti hujan bukan kendala untuk pergi ke tempat mengajar. Namun tidak demikian guru dan dosen yang menggunakan motor. Ada yang mempersiapkan mantel untuk dipakai ketika turun hujan. Namun ada pula yang tidak merasa aman dengan menggunakan mantel hujan, orang seperti ini sukanya menggunakan jaket yang disebut dengan "Jaket anti hujan atau anti air". Saya termasuk tipe orang yang tidak mau ribet-ribet ketika turun hujan, maunya hanya menggunakan jaket dan sepatu yang tidak tembus air atau hujan. Sekarang ada kemudahan membeli jaket dan sepatu anti air.

Saya berangkat ke kantor pada pukul 07.00 karena jam kantor dimulai pukul 08.00-17.00. Menjelang bulan Desember sampai Maret tentu masih dalam kondisi hujan. Saya lebih senang menggunakan jaket bila terjadi hujan. Hal ini lebih teratasi pada zaman ini karena ada banyak model-model jaket yang nyaman digunakan ketika terjadi hujan. jaket anti hujan ini kita dapat mengecek model dan kualitasnya melalui google dan bila cocok maka kita dapat memesannya untuk digunakan dalam musim penghujan.


Model-model Jaket Anti Hujan

Kita dapat memilih jaket yang dimaksud di atas berdasarkan model yang kita sukai. Jaket model ini ada penutup kepala jadi aman untuk dipakai pada saat hujan. Dari segi ukuran, jaket ini relatif panjang sehingga aman untuk mengantisipasi kantong celana yang terisi dompet dan handphone. Bila lebih aman lagi sampai di kaki maka kita mencari lagi celana anti hujan. Ada celana jas hujan karet yang bisa kita pesan. Ini untuk persiapan bila hujan terlalu lebat sehingga membasahi celana panjang yang kita pakai.

Harga Jaket Anti Air

Kita memerlukan jaket untuk digunakan pada musim hujan. Namun kita juga harus menyediakan uang untuk membeli jaket yang dimaksud di atas. Saya melirik di toko online, harga sebuah jaket berkisar antara angka seratus tiga puluh lima ribu sampai harga di atasnya. Tentu kita beli jaket yang berkualitas dengan uang yang berkualitas (banyak) pula. Seberapapun harganya, kita yang menentukan untuk membeli jaket yang harga berapa. Jaket tidak mengatur kita, kitalah yang mengaturnya.

Tempat Membeli Jaket anti Air

Tempat yang tidak ribet untuk membeli jaket yakni membeli secara online. Sekarang ada banyak toko online yang berada di Indonesia. Cukup kita pesan dan membayar melalui transfer ATM bank maupun ebangking maka barang yang kita beli pasti di antar ke rumah. Kita tidak harus keluar dari rumah. Kita tinggal pesan dari rumah, di kamar tidurpun bisa kita lakukan pemesanan dan pembelian jaket. Bagi mereka yang tinggal di luar Jakarta seperti di daerah, kalau menggunakan waktu libur untuk berbelanja di Jakarta maka kini perjalanan lebih mudah yaitu tinggal beli tiket pesawat PP ke Jakarta. Membeli tiket pesawat juga mudah, beli secara online. Ketika di Jakarta, bisa juga menginap 1-2 malam di hotel. Cari harga kamar hotel yang murah di bilangan Jakarta pusat, Jakarta utara, Jakarta Timur maupun Jakarta selatan. ataupun di kota lain seperti di Bandung sambil cari jaket kulit buatan Bandung.

Warna Kesukaan

Tentu warna jaket disesuaikan dengan salera dan ketersediaan di toko online. Mungkin warna yang kita sukai tidak tersedia, maka kita pesan yang paling mendekati warna kesukaan kita. Ada yang menyukai warna orange, warna hitam, warna biru, warna ungu dan warna-warna lain yang tidak saya rinci secara mendetail disini. Tentu warna yang tersedia juga terbatas. Ada yang lebih dari satu warna. Misalnya tersedia dua warna atau 1 warna. Kita tinggal memilihnya.

Semoga bermanfaat

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.