Wednesday, August 8, 2018

Efektivitas Bahasa Simbol Terhadap Keselamatan Kerja

ad300
Advertisement
Manusia memiliki teknik komunikasi yang sangat kompleks. Salah satunya yaitu bahasa simbol. Bahasa simbol hanya dipahami dalam konteks simbol yang dimaksud. Di tempat kerja ada berbagai bahaya yang mungkin saja mengancam keselamatan kerja para pekerja. Misalnya di perusahan, ada tempat tempat tertentu di mana diletakkan simbol-simbol tertentu untuk menolong karyawan ketika terjadi sesuatu peristiwa yang membayakan karyawan. Misalnya ketika terjadi kebakaran atau bencana.

Saya menulis artikel dengan judul ini karena tempat kerjaku ada di satu lokasi dengan sebuah perusahan. Dalam halaman perusahan itu ditepatkan simbol dan keterangan seperti berikut.

Berdasarkan foto ini kita melihat terpampang tulisan: Tempat Berkumpul". Tempat ini menjadi tempat berkumpul sementara sebelum dievakuasi ke tempat yang lebih aman. Penempatan simbol dan keterangan ini menunjukkan bahwa ada dimensi manusia khususnya pada ranah aturan yang berkorelasi dengan keadaan darurat.
Sekarang pertanyaan yang muncul. Apakah simbol dan tulisan ini efektif terhadap keselamatan kerja karyawan atau siapa saja orang yang berada pada suatu ruang ketika terjadi musibah dan harus berusaha menyelamatkan diri. Pada saat itulah efektivitas itu terjadi. Namun keseharian dalam memandang simbol dan membaca tulisan ini akan menolong seseorang dalam hal keadaan darurat. Tulisan ini paling tidak efektif dalam hal persiapan awal yang terekam secara baik dalam memori sehingga ketika terjadi sebuah peristiwa memori ini akan mengingatkan apa yang harus dilkakukan.

Penentuan tema ini merupakan inovasi dan kreatif berpikir untuk menghasilkan sebuah artikel unik di laman blog tentang bahasa simbol dan tulisan-tulisan yang ada didalamnya. Ketika pikiran diarahkan atau difokuskan pada persyaratan tertentu dalam berpikir maka ia akan menghasilkan sebuah hasil yang mengagumkan. Siapa yang menyangka kalau sepotong papan dengan simbol dan tulisan: Tempat Berkumpul disini akan di foto dan ditulis oleh seseorang? Jawabannya adalah para blogger. Para blogger dituntut untuk menulis sesuatu yang unik, yang belum pernah diterbitkan di blog lain, termasuk gambar atau foto yang diterbitkan mendampingi kejelasan pesan artikel.

Penempatan papan ini juga menunjukkan bahwa perusahan sangat memperhatikan keselamatan kerja karyawan. Memang demikian harus dikelola sebuah sistem yang mendatangkan keamanan bagi pekerja. Ada banyak faktor tetapi faktor ini menunjukkan bahwa perusahan memperhatikan hal-hal yang bersifat kenyamanan bagi pekerja.

Dalam dunia pendidikan juga demikian. Kita membutuhkan keselamatan dalam berkarya sebagai seorang pendidik dan peserta didik. Bila terjadi musibah tertentu di tempat mana kita harus mencari pertolongan sementara sambil menunggu pertolongan selanjutnya.
Dalam konteks geografis, negara kita berada pada beberapa lempengan. Bila lempengan-lempengan ini saling bertabrakan maka akan menghasilkan gempa. Gempa yang kekuatannya lebih besar akan menimbulkan kerusakan. Misalnya pada bangunan dan lain sebainya. Oleh krena itu perlu waspada terhadap bahaya-bahaya yang mungkin saja muncul di mana saja.
Hal yang mendasar adalah kita membuat pertolongan pertama sebelum datang pertolongan selanjutnya.

Share This
Previous Post
Next Post

Pellentesque vitae lectus in mauris sollicitudin ornare sit amet eget ligula. Donec pharetra, arcu eu consectetur semper, est nulla sodales risus, vel efficitur orci justo quis tellus. Phasellus sit amet est pharetra

0 comments:

Note: Only a member of this blog may post a comment.